HARIAN MASSA – Komisi VIII DPR RI mendukung langkah Kementrian Sosial dalam penyelesaian terblokirnya ribuan rekening penerima bantuan sosial (Bansos) di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah. Pasalnya, ditemukan sekitar 1828 rekening penerima bansos terblokir.
Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi PDIP, Paryono menjelaskan awal terungkapnya ribuan rekening penerima bansos terblokir. Menurut mantan Wakil Bupati Karanganyar itu menuturkan terbongkarnya diawali saat pertemuan dengan Bank BNI selaku pihak penyalur bansos.
"Saya bersama Bu Menteri dan anggota Komisi VIII Bu Endang, serta Dirjen dan staf terkait, staf khusus, Dinsos serta Kepolisian dari Bareskrim bertemu dengan pihak Bank Himbara,” terang Paryono kepada situs berita sukoharjoupdate.pikiran-rakyat.com, Sabtu 21/8, seperti dikutip Harian Massa pada Minggu 22 Agustus 2021.
“Disitu terungkap banyak ribuan rekening penerima PKH yang terbelokir," ujarnya.
Baca Juga: Ledakan Hebat Terjadi di Mal Margo City Depok, Damkar Sebut Dugaan Sementara Bersumber dari Gas
Dengan begitu, Paryono menjelaskan bahwa pihaknya harus mengurai satu persatu guna menemukan benang merah berbuntut ribuan rekening penerima bansos di Sragen terblokir.
Dia menjelaskan, terblokirnya rekening bansos tersebut lantaran adanya sejumlah warga penerima bansos merantau ke luar kota. Sehingga bansos tidak diambil hingga meninggal dunia.
Baca Juga: Pura-pura Makan, 2 Pria di Ciputat Tangsel Curi 2 Kotak Amal Warteg
"Kemudian kita urai satu persatu supaya ketemu persoalan, kenapa sampai 1828 rekening ini keblokir. Jadi sangat komplek sekali persoalan,"kata Paryono.
“Kita sudah ada kesepakatan dengan bank. Bulan ini harus selesai, seluruhnya bisa dicairkan dan pembayaran jangan sampai ditunda lagi. Apalagi sampai terjadi pemblokiran,” pungkasnya.
Baca Juga: Gerombolan Gangster Bersenjata Tajam di Tangerang Ditangkap Tim Elang Cisadane
Sebelumnya, Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengamuk saat mendapati sejemlah 1.868 rekening penerima bansos di Sragen terblokir. Haal tersebut terungkap ketika Mensos melakukan kunjungan pada Jum’at 20 Agustus 2021. ***
Artikel Terkait
Gara-Gara Prank Ranger Gunung Sindoro, Pendaki Asal Kebumen Diblacklist 5 Tahun Tidak Boleh Mendaki
Berhasil Raup Omzet Miliaran Rupiah, Pengusaha Muda Ini Ingin Menginpirasi Kaum Milenial
Benyamin Klaim Kondisi Pandemi Tangsel Kian Membaik
Tensi Darah Sempat Turun, Sastrawan Budi Darma Meninggal Covid-19
Dengan Kerja Keras, Dhiraj Kelly Buktikan Sukses di Usia Muda Bukan Omong Kosong Belaka
Praktisi Kesehatan Ini Ajak Influencer Tingkatkan Pengetahuan Parenting lewat Platform Digital