HARIAN MASSA - Ratusan kurir pengantar barang Shopee menggelar aksi mogok massal di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Aksi ini imbas dari kebijakan perusahaan yang menghapus insentif kurir disaat harga-harga naik akibat dampak kenaikan BBM.
Haidir Rahmat, salah seorang kurir peserta mogok mengatakan, aksi mogok massal dilakukan sebagai protes kebijakan perusahaan.
Baca juga: Viral! Mr Nanang Penjual Cincau di Bogor Pintar Berbahasa Inggris, Punya Mimpi Jualan di Eropa
"Di tengah gejolak ekonomi akibat kenaikan harga BBM bersubsidi, perusahaan menurunkan harga upah pengiriman barang dengan menghapus insentif kurir," katanya, Minggu (11/9/2022).
Kebijakan tersebut dinilai sangat memberatkan para kurir Shopee.
Dijelaskan dia, upah pengiriman barang perpaket diturunkan dari harga semula Rp2.200 menjadi Rp2.000, serta uang intensif Rp40.000 perhari dari target barang kiriman 30 paket ke atas untuk BBM dan uang makan juga dihapus oleh perusahaan.
Baca juga: DN Aidit, Gembong PKI yang Pandai Menghafal Alquran
"Kebijakan perusahaan ini sangat memberatkan para kurir, apalagi upah yang akan diterapkan pada 13 September mendatang juga tidak sepadan dengan dampak kenaikan harga BBM," sambungnya.
Dalam aksinya para kurir melakukan aksi diam di gudang barang Shopee di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Sementara itu, pihak perusahaan enggan memberikan keterangan terkait penghapusan insentif para kurir tersebut.
Artikel Terkait
Geger, Kanit Provost Polsek Way Pengubuan Tembak Mati Aipda Ahmad Karnain
Motif Polisi Tembak Polisi di Lampung Tengah Diduga karena Dendam Aib Pelaku Dibongkar
Imbas Kenaikan BBM Bersubsidi, Pemkot Tangerang Gratiskan Tarif Bus Tayo dan Angkutan Umum Si Benteng
7 Brand Fesyen Indonesia Mejeng di Runway JF3 Fashion Festival 2022
Cara Membuat Gulai Tunjang, Hidangan Istimewa Keluarga di Rumah
Trauma Diperkosa Ayah Kandung, Gadis 14 Tahun Kabur dari Rumah
Entong Gendut dan Riwayat Pemberontakan Condet 1916
Imbas Kenaikan Harga BBM, Organda Tangsel Minta Sopir Nego Tarif dengan Penumpang
Melawan saat Ditangkap, Pembunuh Mubaligh Masjid LDII Ditembak di Tangerang
Tolak Kenaikan Harga BBM Bersubsidi, Fraksi PKS Walk Out dari Sidang Paripurna DPR RI