HARIAN MASSA - Gempa bumi dengan kekuatan M5,8 terjadi di 43 Km Barat Daya Mamuju, Sulbar. Gempa dangkal dengan kedalaman 10 Km ini, dirasakan cukup kuat oleh warga.
"Gempa Mag:5.8, 08-Jun-22 12:32:36 WIB, Lok:2.74 LS,118.54 BT (43 km BaratDaya MAMUJU-SULBAR), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami," tulis laman BMKG @infoBMKG, Rabu (8/6/2022).
Sementara itu, Koordinator Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono mengatakan, gempa tidak berpotensi tsunami.
Baca juga: Gempa Bumi M5,8 Guncang Gorontalo hingga Manado, Tidak Berpotensi Tsunami
"Hingga pukul 13.25 WIB, hasil monitoring BMKG menunjukkan telah terjadi 1 aktivitas gempabumi susulan (aftershock) dengan M2,8," jelasnya, seperti dikutip dari DARYONO BMKG @DaryonoBMKG.
Dilanjutkan dia, pada Gempa Mamuju 2021, didahului gempa pembuka 5,9 pd 14 Jan 2021; Pukul 14:35:49 (WITA), selanjutnya disusul gempa utama 6,2 15 Jan 2021, pukul 02.28 WITA.
Baca juga: Pertahankan HP dari Pelaku Jambret, Bocah 8 Tahun di Pondok Aren Diseret Motor
"Ini tipe gempa saat itu dgn sumber gempa Mamuju Thrust. Utk gempa yg tjd di lepas pantai Mamuju siang ini sy blm paham tipenya," jelasnya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, gempa bumi di Mamuju hari ini mengakibatkan kerusakan pada bangunan dan barang. Belum diketahui, total kerusakan dan korban jiwa dalam peristiwa itu.
Artikel Terkait
Mendag Lutfi Sampaikan Ekonomi Digital Indonesia Terdepan
Halal Bihalal ESCO 921 untuk Memperkuat Silaturahmi Perantau dari Jatim
Wali Kota Tangsel Marah Saat Pelantikan Pejabat di Balai Kota, Ini Penyebabnya!
Hedonisme Masyarakat Jawa masa Majapahit, Suka Mabuk-mabukan dan Berbuat Zina
2 Perampok Bengis Satroni Rumah di Tangsel, Tendang dan Sekap Ibu Muda
Honda Jazz Ngebut Tabrak Separator di Pamulang, Sopir Terluka
Anak Sulung Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz Hilang Tenggelam di Sungai Aaree Swiss
Benarkah Perusahaan Raffi Ahmad Sponsori Formula E Senilai Rp 100 M? Ini Jawaban Ahmad Sahroni
Kronologis Anak Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz Tenggelam di Sungai Aaree Swiss
Keluarga Harap Emmeril Khan Mumtadz Ditemukan Selamat dan Sehat