HARIAN MASSA - Kesedihan mendalam dirasakan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Anak lelakinya, Emmeril Kahn Mumtadz yang akrab disapa Eril, masih belum ditemukan hingga saat ini.
Ridwan Kamil pun merelakan kepergian putra pertamanya tersebut.
"Innalilahi wainna illaihi rajiun.. Dengan ini kami secara resmi melepas dan mengikhlaskan sepenuh hati atas berpulangnya anak kami tercinta ananda Emmeril Kahn Mumtadz," tulisnya, seperti dikutip Harian Massa dari Instagram miliknya @ridwankamil, Sabtu (4/6/2022).
Baca juga: Anak Sulung Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz Hilang Tenggelam di Sungai Aaree Swiss
Lebih lanjut, Ridwan Kamil memohon maaf atas kesalahan yang telah dilakukan Eril selama hidup.
"Kami sekeluarga sudah kembali ke Tanah Air dan akan melaksanakan doa bersama bada zuhur dan bada ashar, besok Sabtu bagi yang berkenan di kediaman Gedung Pakuan Bandung," sambungnya.
Meski demikian, pencarian jenazah Eril akan terus dilakukan, hingga batas waktu yang tidak ditentukan.
Baca juga: Banjir Darah di Tanah Mataram, Amangkurat I Bunuh 6.000 Ulama Islam dalam Waktu 30 Menit
Seperti diberitakan sebelumnya, anak sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, yakni Emmeril Khan Mumtadz, tenggelam saat berenang di Sungai Aaree di Kota Bern, Swiss.
Artikel Terkait
Tatap Pemilu 2024: PRIMA Lengkapi Persyaratan Peserta Pemilu
Gerakan Samin Menolak Membayar Pajak Pemerintah Kolonial Belanda (3-Selesai)
Istri Sekarat Ditusuk Suami di Tol Bitung Tangerang: Begini Kronologi Versi Polisi
Pemasok Sabu di Lingkungan ASN Dibekuk, Pelakunya Pegawai Kesbangpol Gianyar Bali
Hore! Masyarakat Tangsel Boleh Lepas Masker
Beraksi di Riau, 2 Warga Bulgaria Bobol Uang Nasabah Rp800 Juta
Ngaku Brimob untuk Melamar Pacar, Mantan Tahanan Pencuri Ayam Ditangkap Polisi
Kakek Tenggelam di Sungai Cimandiri Ditemukan Tewas di Muara Loji
Mendag Lutfi Sampaikan Ekonomi Digital Indonesia Terdepan
Halal Bihalal ESCO 921 untuk Memperkuat Silaturahmi Perantau dari Jatim