HARIAN MASSA - Sebuah granat nanas ditemukan seorang pekerja proyek di Tangsel (Tangerang Selatan). Granat nanas itu ditemukan dengan kondisi tertanam dalam galian terowongan akses Stasiun Jurangmangu, Pondok Aren, Tangsel.
Awalnya, granat nanas ditemukan seorang pekerja proyek di Tangsel, berinisial AS. Pria sekaligus pelaksana proyek tersebut, awalnya sedang mengawasi penggalian di lokasi untuk pembuatan akses jalan sekira pukul 11.15 WIB.
Namun dalam proses penggalian yang dilakukan menggunakan eskavator itu, AS mencurigai adanya benda yang berbentuk seperti granat yang terkubur di depan mal di Jalan Cendrawasih Raya RT01 RW01, Sawah Lama, Ciputat, Tangsel.
Lantas AS meminta operator eskavator menghentikan penggalian. Begitu dicek lebih jauh, rupanya benda tersebut memang berbentuk granat.
Tak ingin berlama-lama terkait temuan itu, selanjutnya AS langsung menghubungi Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat untuk memberikan laporan terkait temuan granat nanas.
Kasatreskrim Polres Tangsel, AKP Aldo Primanda Putra, saat dikonfirmasi Harian Massa mengaku bahwa tim gegana telah melakukan evakuasi granat tersebut.
Namun, pihaknya belum bisa membeberkan lebih jauh terkait temuan itu lantaran masih dalam penyelidikan mendalam.
"Sudah (dievakuasi), tadi ada tim gegana yang mengamankan," katanya singkat.
Pantauan wartawan dilokasi, penemuan granat nanas diketahui berada di galian terowongan yang menjadi akses Stasiun Jurangmangu. Tampak sejumlah petugas kepolisian dan TNI langsung terjun melakukan pengecekan dan memasang garis polisi.
Artikel Terkait
Kronologis Kecelakaan Maut Rombongan Relawan Tangerang di Tol Pasuruan
Tabrakan Maut Relawan Semeru asal Tangerang di Tol Pasuruan Diduga Akibat Sopir Mengantuk
Relawan asal Tangerang yang Tewas Kecelakaan di Tol Pasuruan Pengantin Baru, Dimakamkan di Tegal
Tidak Ada Ganjil Genap dan Penyekatan, Wisata Lembang akan Terapkan One Way
Rekomendasi Ahli Gizi: Buah Beri Sebagai Pendamping Sarapan Pagi
Polda Jabar Benarkan Personelnya Datangi Kediaman Habib Bahar bin Smith, Ini yang Dilakukan Polisi